Selasa, 09 April 2019

Ikan seluang koneng (Rasbora sp)

Ikan seluang koneng (Rasbora sp), merupakan salah satu jenis ikan khas Sumatera Selatan. Ikan ini dinamakan ikan seluang koneng karena warna sirip ekor dan sirip punggunganya berwarna koneng (kuning). Warna tubuh bagian atas (punggung) juga agak kekuning-kuningan. Di bagian tengah tubuh dan pangkal sirip ekor terdapat bintik berwarna hitam. Bagian dada dan perut berwarna perak terang. Populasi ikan seluang jenis ini tdak sebanyak ikan seluang yang lainnya. Ikan ini biasanya tertangkap bersama ikan seluang lainnya. Ikan seluang jenis ini sangat potensial dijadikan ikan hias. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar