Ikan sepat siam merupakan salah satu jenis ikan penghuni perairan rawa. Habitat utama ikan ini di rawa-rawa, air tenang, kandungan bahan organik tinggi, banyak vegetasi/tumbuhan rawa. Ikan ini termasuk salah satu jenis ikan kelompok labirinci, yakni kelompok ikan yang memiliki alat bantu pernafasan, Ikan-ikan yang hidup di perairan rawa, umumnya golongan ikan labirinci. Karena kandungan oksigen dalam air rawa, rendah. Populasi ikan ini banyak ditemukan di rawa-rawa Sumatera Selatan. Produksi ikan ini masih cukup melimpah. Ikan sepat siam sangat dikonsumsi masyarakat sebagai lauk-pauk, baik dalam bentuk segar maupun dalam bentuk olahan dan awetan. Awetan ikan sepat ini yang paling banyak adalah ikan sepat asin. Sumatera Selatan termasuk salah satu produsen ikan sepat asin. Produk ikan sepat asin dari Sumatera Selatan, banyak dikirim ke pulau Jawa, khususnya ke Banten, Jawa Barat dan DKI Jakarta. Selain dibuat ikan asin, ikan ini juga sering diawetkan menjadi ikan salai (asap) dan pekasam (ikan fermentasi).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar