Selasa, 07 Januari 2020

Pemijahan ikan betok di kolam terpal

Ikan betok (Anabas testudineus) merupakan salah satu jenis ikan perairan tawar yang bernilai ekonomi tinggi di Sumatera dan Kalimantan. Sirip ikan ini memiliki duri-duri keras. Ikan ini memiliki keunggulan biologi, antara lain mampu bertahan hidup dalam kondisi kualitas air buruk seperti oksigen terlarut rendah, tingkat keasaman air rendah, kandungan amonia tinggi. Rasa daging ikan betok banyak disukai masyarakat. Ikan ini sudah didomestikasikan. Penelitian ikan betok dalam rangka proses domestikasinya sudah banyak dilakukan antara lain: (Violita et al., 2019). Pemijahan ikan betok dapat dilakukan dalam kolam terpal (Muslim et al., 2020)

Pustaka:
Violita, V., Muslim, M., & Fitrani, M. (2019). Derajat penetasan dan lama waktu menetas embrio ikan betok (Anabas testudineus) yang diinkubasi pada media dengan pH berbeda. Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, 11(1), 21-27.http://dx.doi.org/10.20473/jipk.v11i1.10866

Muslim, M., Fitrani, M., & Busroh, M. (2020). Pemijahan ikan betok (Anabas testudineus) dalam kolam terpal dengan ketinggian air berbeda. Jurnal Agroqua: Media Informasi Agronomi dan Budidaya Perairan, 17(2), 98-107. doi:10.32663/ja.v17i2.556

Tidak ada komentar:

Posting Komentar