Ikan kelemak atau ikan jelawat merupakan salah satu jenis ikan yang banyak ditemukan di Sumatera Selatan. Ikan ini sangat disukai masyarakat. Ukurannya dapat mencapai lebih 2 kg/ekor. Ikan ini banyak ditemukan di sungai-sungai yang terhubung dengan rawa banjiran. Harga ikan ini dapat mencapai 80ribu/kg. Ikan ini dikonsumsi dalam bentuk segar dan olahan. Menu masakan ikan ini antara lain dipindang, kua kuning, dipanggang/dibakar, digoreng. Ikan ini juga dapat diawetkan menjadi ikan salai, ikan asin, pekasam. Memancing ikan ini sangat menarik. Umpan yang digunakan dapat berupa umpan buatan. Ikan ini termasuk jenis ikan pemakan tumbuhan (herbivora).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar