Ikan sepengkah merupakan jenis ikan air tawar. Ikan ini banyak ditemukan di Sungai Penukal Kabupaten PALI, Sumatera Selatan. Rasa daging ikan ini sangat enak, makanya ikan ini banyak disukai masyarakat. Daging ikan ini berwarna putih, tidak berlemak. Selain dikonsumsi dalam bentuk segar, ikan ini sering juga dijadikan ikan asin. Selain ikan konsumsi, ikan ini juga bisa dijadikan ikan hias. Habitat ikan ini, anak-anak sungai yang terdapat dalam hutan rawa (hutan rawang). Sepintas ikan ini sepertinya tidak bersisik, padahal ikan ini bersisik halus. Sirip punggung, dada, anal memiliki duri yang keras. Harga ikan ini berkisar 10-15ribu/kg (ikan konsumsi).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar